Sambal Kentang Ati Ampela

Menu masakan yang pas untuk lontong dan opor ayam adalah sambal kentang ati ampela.

Sambal Kentang Ati Ampela

Bahan:
6 pasang ati ampela
250 gr kentang
500 ml air
2 sdm air asam jawa
1 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
2 cm lengkuas, memarkan
1 batang serai, ambil putihnya, memarkan
100 ml santan
200 ml minyak

Bumbu dihaluskan:
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
6 buah cabe merah
1 buah tomat
½ sdt terasi
1½ sdt garam
1 sdt gula merah

Cara Membuat:

  1. Ati ampela direbus dalam air dan ditambahkan air asam jawa hingga empuk, angkat dan tiriskan. Sisihkan.
  2. Kentang dipotong-potong kecil bentuk kotak, lalu digoreng hingga kecoklatan. Sisihkan.
  3. Ati ampela yang sudah direbus, dipotong-potong kecil bentuk kotak, lalu digoreng hingga kecoklatan. Sisihkan.
  4. Tumis bumbu halus hingga harum.
  5. Masukkan daun salam, daun jeruk, lengkuas dan serai, hingga daun salam dan daun jeruk layu.
  6. Tambahkan ati ampela lalu diaduk hingga tercampur rata.
  7. Masukkan santan lalu dimasak hingga mendidih sambil diaduk agar bumbu meresap.
  8. Masukkan kentang, aduk hingga rata. 
  9. Angkat dan sajikan.

Komentar